Kamis, 10 Februari 2011

Real Madrid Ingin Tampil Di Hadapan Fans Indonesia

Florentino Perez merasa kagum dengan dukungan masyarakat Indonesia.

Klub bertabur bintang, Real Madrid, mengutarakan keinginan mereka untuk dapat berlaga di Indonesia dan menunjukkan permainan sepakbola mereka di hadapan pendukung Madrid di Indonesia dan pecinta sepakbola di Indonesia secara keseluruhan.

Hal tersebut didapat melalui keterangan pers KBRI Madrid, dimana rencana tersebut diutarakan saat Duta Besar RI untuk Spanyol, Adiyatwidi A. Asmady, bertemu dengan Presiden Madrid, Florentino Perez.

Florentino merasa kagum dengan dukungan yang diberikan oleh masyarakat Indonesia untuk Real Madrid, khususnya yang berada di jakarta. Bahkan, Menurutnya dukungan suporter di Jakarta untuk Madrid mengalahkan dukungan di kota Madrid sendiri.

Dubes RI juga mengutarakan niat mereka untuk melakukan kerjasama dengan Real Madrid di bidang sepakbola melalui program pendidikan oleh yayasan Real Madrid dan kunjungan tim Real Madrid ke Indonesia.

Kehadiran Real Madrid dengan pemain-pemain bintang mereka seperti Cristiano Ronaldo, Iker Cassilas, Kaka dan yang lainnya diharapkan akan merekatkan hubungan internasional kedua negara yang sama-sama mencintai sepakbola.

Mendengar adanya kesempatan besar untuk Real Madrid dapat berkunjung ke Indonesia, Florentino menanggapi dengan antusias dan berharap klubnya tersebut dapat mengambil kesempatan tersebut.

Florentino juga mengakui bahwa beberapa pejabat pemerintahan Spanyol mendukung penuh rencana tim Real Madrid singgah ke Indonesia, sehingga rencana tersebut kemungkinan besar akan dilakukan. Tetapi menurut Direktur Jenderal Eksekutif Real Madrid, Jose Angel Sanchez, yang ikut mendampingi Florentino menyatakan bahwa untuk tahun ini Madrid sangat sibuk sehingga paling cepat rencana tersebut terealisasi pada tahun 2012.

Arifin Panigoro Akhirnya Masuk Daftar Balon Ketum PSSI

Tim verifikasi mengaku ada kelalaian dalam data entry formulir di sektretariat PSSI.

Juru bicara tim verifikasi bakal calon [Balon] ketua umum PSSI periode 2011-2015 Gusti Randa mengungkapkan, Arifin Panigoro dinyatakan sah menjadi salah satu balon ketua umum induk organisasi sepakbola nasional tersebut.

Dengan masuknya nama Arifin, maka jumlah balon ketua umum PSSI yang akan diverifikasi menjadi empat nama. Arifin bakal bersaing dengan Nurdin Halid, Nirwan D Bakrie dan George Toisutta.

Menurut Gusti, kesalahan data entry yang terjadi di kesekretariatan PSSI itu sudah ditemukan sejak Rabu [9/2] lalu. Saat itu, tim verifikasi meminta pemeriksaan ulang berkas balon, dan ternyata ditemukan adanya kesalahan.

“Saat itu kita hanya terima berkas saja, dan belum cek validitasnya. Sekjen [Nugraha Besoes] dan jajarannya hanya merekap. Sementara validitas berada di tangan tim verifikasi,” kilah Gusti.

“Pokoknya lima suara itu ada, termasuk berkas [Pengprov] Jambi dan PS Bungo. Mungkin karena terlalu banyak, jadi ada kesalahan data entry. Kami juga selalu memantau perkembangan di media untuk mengetahui kekurangan yang ada.”

Sebelumnya, lima suara usulan balon ketua umum PSSI dinyatakan raib. Kelima suara itu berasal dari Pengprov PSSI Nusa Tenggara Barat dan Pengprov PSSI Jambi serta PS Bungo [Divisi I], Persisum Sumbawa [Divisi II], PS KSB Sumbawa Barat [Divisi I].